-- Sido Muncul Store -- Aneka Produk Jamu, Obat, dan Suplemen Herbal dari Sido Muncul Store di Tokopedia

Senin, 24 Maret 2014

Pengumuman Data Honorer K2 Bodong Tunggu Pansus

Dari hasil verifikasi sementara terhadap dokumen honorer K2 yang dilakukan sejak tanggal 28 Maret 2014 lalu,  Tim Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP)  Aceh Tamiang menemukan puluhan nama  K2 bodong.  

Dari 672 honorer K2 Aceh Tamiang yang masuk dalam daftar lulus tes CPNS jalur K2 tersebut, sebagian ternyata  sarat dengan rekayasa.

Kepala BKPP Aceh Tamiang, Drs. Ahmad As’adi membenarkan ada puluhan nama  yang lulus pada tes CPNS jalur K2 adalah K2 palsu.

“Kendati demikian saya belum bisa berikan angka pasti berapa jumlah K2 bodong tersebut, tapi yang pasti puluhan jumlahnya," ujar Ahmad As’adi kemarin.

Menurut Ahmad As’adi, pihaknya baru bisa menjelaskan angka pastinya, nanti  pada tanggal 11 April 2014 mendatang, setelah dicocokkan dengan hasil temuan Pansus DPRK Aceh Tamiang yang juga melakukan verifikasi terhadap K2 bodong  pada setiap instansi di Pemkab Aceh Tamiang.

“Namun, dari hasil temuan kami  yang terbanyak SK bodong tersebut terjadi di sekolah –sekolah," ujar Ahmad As’adi.

Bagi honorer K2 bodong  yang merekayasa berkas persyaratan ketika mendaftar  mengikuti tes CPNS K2 tersebut kata Ahmad As’adi  akan dilaporkan ke Kemenpan – RB untuk dibatalkan kelulusannya dan NIP -nya tidak akan di keluarkan.

Referensi :
http://www.jpnn.com/read/2014/03/24/223956/Pengumuman-Data-Honorer-K2-Bodong-Tunggu-Pansus-
Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Arsip Blog