Baru Pemprov dan Dua Daerah Ajukan CPNS Formasi 2014
Dua daerah yakni Kota Dumai, Kabupaten Indragiri Hulu serta Provinsi Riau sudah mengusulkan formasi CPNS 2014. Sisanya dideadline akhir April sudah selesai mengajukan formasi.
"Sudah dua daerah ngajukan formasi termasuk Pemprov. Yang belum diharapkan paling lambat akhir April ini sudah mengajukan ke Menpan-RB," kata Kabid Administrasi Kepegawaian, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau, Hafrialdi Malik, Selasa (15/4/14).
Masing-masing Kota Dumai 1001 orang, dengan rincian guru 100, tenaga kesehatan 276 serta tenaga teknik 625.
Kemudian Indragiri Hulu, total formasi diajukan 807 orang. Untuk rincian, sampai sekarang BKD belum menerimanya.
Ada pun untuk Pemrov, jumlah formasi mencapai 1100, dengan rincian guru 19 orang, tenaga kesehatan 489, tenaga teknis 592, 78 untuk atlet berprestasi. Formrasi atlet langsung ke Kemenpora janji daerah yg menyumbang emas di PON, tetap melalui mekanisme. Selain itu, Pemrov juga akan membukan lulusan SMA 176 orang.
"Tahun ini Pemprov juga membuka untuk lulusan SMA," terangnya.
Dijelaskan Malik, Mei mendatang Menpan-RB akan mengumumkan formasi setiap daerah, sesuai dengan kebutuhan daerah masing-masing. Sementara untuk seleksinya dijadwalkan pada Juni mendatang.
"Yang jelas kita ajukan dulu, berapa kepastiannya Menpan yang memutuskan," ungkap Malik.
Lebih lanjut papar Malik, untuk Kementerian dan lembaga dan Pemprov menggunakan sistem Computer Assisted Translation (CAT), sesuai dengan suarat edaran yang dikeluarkan BKN. Sedangkan LJK boleh digunakan jika mampu menampung CAT itu sendiri.