-- Sido Muncul Store -- Aneka Produk Jamu, Obat, dan Suplemen Herbal dari Sido Muncul Store di Tokopedia

Kamis, 23 April 2015

Cornelis: Gaji Pensiun Hanya Cukup Makan dan Berobat

Gubernur Kalbar, Cornelis MH menyatakan, pemerintah di negara ini sangat kurang memperhatikan kesejahteraan bagi pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Hal ini tidak sesuai dengan pengabdian pensiunan PNS kepada negara selama bertahun-tahun. Akibatnya, mereka tidak bisa menikmati masa pensiun dengan baik.

"Kalau saya lihat, pemerintah kita ini hanya mau tenaga saja. Setelah sudah masa pensiun, kita pasti dilemparkan mereka," ujar Cornelis MH, saat membuka Rakor Kepegawaian Bidang Pensiun dan Sosialisasi Layanan Klaim Otomatis Taspen se-Wilayah Kerja Kanreg V Badan Kepegawaian Negara, di Balai Petitih, Kantor Gubernur Kalbar, Kamis (23/4/2015) pukul 09.30 WIB.

Cornelis meminta, kepada instansi pusat yang mengurus PNS agar lebih memperhatikan kesejahteraan pegawai setelah pensiun. "Negara itu jangan hanya mau tenaga PNS saja, tapi uang pensiun hanya Rp 900 ribu per bulan. Hanya cukup makan dan berobat, dan jangan berharap minta lebih. Jadi tidak sesuai, dengan pengabdian ke negara bertahun-tahun," tuturnya.

Gubernur berharap, BKN dan Taspen untuk membesarkan uang pensiunan bagi PNS. Jangan sampai para pensiunan PNS ditindas dan tidak dihargai oleh pemerintah. "Begitu juga bagi pensiunan PNS, ketika menerima uang pensiunan harus pandai-pandai kelola duitnya," ungkapnya.

Related Posts:

Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Arsip Blog