Sekprov Yakin Tak Ada Pengurangan PNS di Sulsel

"Kalau pembatasan mungkin iya, tapi kalau pengurangan rasanya tidak. Di Sulsel saja kita merasa masih kurang pegawainya," jelas Abdul Latif, Minggu (24/7/2016).
Jika harus dikurangi, jelas Latif, pihaknya belum bisa memprediksikan bagian apa saja yang akan dikurangi.
"Kecuali misalnya program lain pemerintah, seperti pemberian pesangon kepada pensiun dini. Itu banyak yang berminat. Tapi kalau pensiun saya kira tidak," ungkapanya.
Menurut Abdul Latif, rekrutmen CPNS juga harus tetap dilaksanakan, mengingat kebutuhan akan kader-kader muda berkualitas di birokrasi juga tinggi untuk mendukung komitmen peningkatan kualitas layanan publik.
Sebelumnya, Kemenpan-RB mewacanakan akan melakukan rasionalisasi PNS di seluruh Indonesia. Tak tanggung-tanggung, sebanyak 1 juta PNS akan dipangkas demi menyelamatkan APBN yang terus membengkak untuk belanja pegawai.*rakyatku