Takut Dimata-matai, Negara Ini Larang PNS Pakai Smartphone
Iran dikenal sebagai salah satu negara konservatif yang sangat sensitif terhadap informasi-informasi penting negara mereka, terutama bagi negara barat. Tak ayal, aksi spionase sangat diperhatikan di negara ini, bahkan kini smartphone pun dilarang di sana.
Untungnya, hanya pegawai negeri sipil (PNS) saja yang dilarang menggunakan smartphone, tepatnya mereka yang memiliki akses ke data-data penting milik pemerintah Iran.
Menurut pengakuan lembaga pertahanan Iran, smartphone bisa dipakai sebagai alat mata-mata. Terlebih kini smartphone bisa dengan mudah mencadangkan data dan mengirimkannya ke pihak-pihak yang tidak diinginkan oleh pemerintah Iran. Sehingga di khawatirkan PNS bisa menjadikan smartphone sebagai alat pencuri data, Phys.org (14/06).
Lebih lanjut, peraturan ini nampaknya hanya berlaku saat PNS-PNS tadi berada di lingkungan kantor saja. Sedangkan di luar kantor mereka bisa menggunakan smartphone dengan bebas.
Mengapa Iran mengambil langkah super tegas ini?
Ternyata larangan pemakaian smartphone bagi PNS itu muncul setelah perundingan nuklir Iran dengan para pemimpin dunia dimata-mata oleh hacker.
Iran memang lebih waspada terhadap serangan hacker setelah tahun 2010 lalu sebuah virus berbahaya, Stuxnet, berhasil membobol program sistem nuklir Iran.*merdeka